INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA ARJOWINANGUN KEC. BULUSPESANTREN

Panen Padi Awal MT2 Masyarakat Desa Arjowinangun

Panen Padi Awal MT2 Masyarakat Desa Arjowinangun

Arjowinangun, Hampir semingguan sudah masyarakat desa Arjowinangun panen padi musim tanam ke 2 saat ini. Hasil panen dari musim tanam ke 2 sekarang ini tergolong memuaskan walaupun pada awal tanam benih padi sempat terkena hama yang merubah daun menjadi kuning. Sampai hari ini (9/7), aktifitas masyarakat desa yang mayoritas pekerjaannya petani masih sibuk memanen padi.

Berbincang santai dengan Sekdes Desa Arjowinangun, Kustawan Hidayat S.Pd bahwa menurutnya panen musim tanam ke 2 sekarang ini adalah yang paling cepat dibandingkan panen MT2 sebelum-sebelumnya, yang biasanya panen pada bulan Agustus. 

Kustawan menambahkan, tidak menutup kemungkinan bisa menanam palawija seperti kedelai selin tanaman kacang hijau yang seperti umumnya palawija didesa kami. mengingat panen yang sekarang lebih awal.

 

 

 

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Data Desa